Bekerjasamalah,kita bisa !

3:22 PM

Di awal tahun 2009,fans rossoneri-A.C.Milan- dikejutkan dengan rumor kepindahan salah seorang pemain kuncinya,Kaka.Kaka dikabarkan akan digaet oleh klub raksasa liga premier inggris,Manchester City dengan nilai transfer yang sangat menggiurkan,100 juta poundsterling atau setara dengan Rp.1,48 T (triliyun).Maklum saja,Manchester city tiba-tiba saja menjadi kaya seketika perusahaannya diakuisi oleh saudagar kaya asal Uni Emirat Arab,Sheikh Mansour.Dan Saudagar ini punya rencana besar ke depan untuk menjadikan Manchester City sebagai Klub sepakbola terkuat di Dunia yang dihuni oleh para pemain bintang.Dan Kaka adalah salah satunya.

Opsi pembelian Kaka tentunya bukan tanpa alasan.Siapa yang tidak kenal Kaka.Pemain muda bersahaja namun memiliki talenta luar biasa ini pernah didapuk menjadi permain terbaik eropa dan duni tahun 2007.Skill nya tajam,gocekannya mengerikan,dribel bolanya maut,serta memiliki kemampuan sebagai ruh sebuah tim yang mengendalikan permainan.Deretan kemampuan ini tentu saja sangat dibutuhkan oleh Man.City yang baru mencoba mengarungi papan atas liga inggris yang selama ini hanya berkutat pada 4 tim besar saja (man.United,Chelsea,Arsenal,dan Liverpool).

Banyak orang yang kagum dengan langkah "edan" Man.City ini,namun tak sedikit yang membuang muka.Beberapa orang melihat niat instan Man.City untuk menjadi klub kuat tidak akan pernah terjadi.Kepindahan Kaka ke City pun tidak akan memberikan perobahan yang berarti.Sebuah tim sepakbola bukanlah hal yang mudah di obah layaknya membalik telapak tangan.Sepakbola bukanlah "one man show" nya para pemain bintang,namun kekompakan sebuah tim dalam melaksanakan strategi pelatih untuk mencapai kemenangan."city belum akan jadi apa-apa walaupun kaka ada disana" begitu ujar salah seorang pelatih terkenal di Inggris.

***

Dalam lingkup kecil,sebuah tim sepakbola cukup memberikan gambaran kepada kita tentang sebuah organisasi yang ideal.Tim sepakbola yang hanya berjumlah 11 orang,menunjukkan kepada kita akan pentingnya kerjasama tim.Bagi para pencadu bola mungkin masih mengingat betapa mengerikannya komposisi Real madrid yang dihuni oleh para pemain bintang kelas dunia,namun tetap saja kualitas tim mereka masih dibawah barcelona.

Organisasi bukanlah sekumpulan manusia hebat yang bekerja sendiri-sendiri sesuai kehebatannya.Organisasi hanyalah sekumpulan orang biasa -yang selalu berniat untuk menjadi luar biasa- yang bekerjasama,saling menguatkan,saling memberi masukan,saling menopang satu sama lain,saling berkomunikasi yang efektif,saling memahami,dan saling berusaha untuk mencapai tujuan bersama sebuah organisasi.

Butuh saling percaya dalam membangun sebuah tim yang solid.Berorganisasi sejatinya adalah pembelajaran.dan embelajaran itu akan dirasakan secara terus menerus.Proses seperti itu lah yang pada akhirnya akan menghasilkan perubahan-perubahan besar.Bisa jadi diantara benyak anggota tim,ada yang benar-benar tidak memiliki kemampuan,namun kelemahannya itulah yang akan ditutupi oleh tim yang lain secara sukarela dan tanpa paksaan.Dan dalam dinamika seperti itu,mereka yang lemah pun lama-kelamaan akan belajar untuk kuat.

Dalam berorganisasi,kita tidak mengharapkan banyak Kaka-kaka di dalam organisasi kita.Kita tidak butuh mereka yang "one man show",yang meskipun memiliki kemampuan yang hebat,namun bekerja sendiri.Meskipun hasilnya nanti akan memuaskan,percayalah,tidak ada nilai pembelajaran disini.Lebih baik kita bersama,belajar untuk saling menguatkan,dan saling menumbuhkan potensi-potensi kecil kita yang kemudian kita kembangkan menjadi luar biasa.Namun tentu saja sikap-sikap serius , konsisten ,dan disiplin pribadi tetap menjadi dinamo motornya.

Percayalah,bersama kita bisa melakukan perubahan besar di dunia.Karena sejatinya,perubahan besar di dunia ini tidak pernah dilakoni oleh mereka yang besar.Perubahan di dunia selalu dilaksanakan oleh mereka yang kecil,yang senantiasa bekerja sama dalam tim yang solid,yang secara alami juga membentuk mereka menjadi manusia-manusia luar biasa.Mari kita berproses dengan rapi dan alami,Lalu kita rubah dunia ini sesuai dengan cita-cita yang kita miliki bersama dalam organisasi kita.

You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images